Belajar Memasak

Thursday, November 29, 2012

Resep Sayur Bobor

Bahan sayuran untuk Sayur Bobor bisa dengan selera kita, seperti bayam dan labu siam, jagung manis,serta wortel ,daun singkong,daun lembayung atau bisa juga daun katuk seperti yang mama saya biasa buat karena kebetulan kami menanam pohon daun katuk jadi tidak usah jauh-jauh pergi ke pasar ^_^
 
Sayur Bobor bisa ditambah dengan tempe semangit alias tempe yang mau busuk.Karena tempe semangit ini semakin menambah aroma khas jenis masakan ini.Dan untuk sayur bobor kali ini saya ingin mengggunakan bahan sayuran bayam serta labu siam.


Bahan:                                           
  • 2 Ikat Bayam ( petik daunnya )
  • 1/2 Papan tempe semangit
  • 1 Buah Labu Siam besar ( kupas, iris tipis )
  • 750 ml dari 1/2 butir kelapa
Sayur Bobor


 Bumbu :
  • 7 Siung Bawang Merah
  • 3 Siung Bawang Putih
  • 3 Butir Kemiri
  • 1 Ruas jari Kencur
  • 1/2 Ruas jari Lengkuas ( Memarkan)
  • 3 Lbr Daun Salam
  • 1 Sdt Gula Pasir
  • Garam secukupnya


Cara Membuat Sayur Bobor :
  1. Haluskan (gerus ) semua bumbu kecuali lengkuas , daun salam dan gula pasir dan setelah bumbu halus tambahkan tempe semangit dan gerus sampai tercampur, sisihkan.
  2. Rebus santan bersama bumbu dan tempe yang dihaluskan. Masukkan juga salam dan lengkuas. Masak hingga mendidih.
  3. Masukkan irisan labu, masak hingga empuk lalu gula pasir
  4. Masukkan bayam dan rebus sebentar , jangan terlalu lembek bayamnya.
  5. Siap disajikan.
Menikmati masakan sayur bobor bisa dengan ditemani lauk tempe atau tahu bacem dan krupuk .

Happy Cooking ^_^




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...